Penjaskes 11| Hubungan Menanam Tanaman Dengan Berbagai Aspek
Djarum Trees For Life Nama : Risma Rahmaniar No Absen : 29 Kelas : XI MIPA 1 1. Hubungan menanam tanaman dengan kesehatan. Kegiatan menanam tanaman membuat tubuh kita lebih aktif bergerak. Menanam tanaman akan meningkatkan kelincahan tangan dan kekuatan tangan serta sendi kita karena berbagai aktivitas yang terlibat di dalamnya. Menanam tanaman mengharuskan kita melakukan begitu banyak gerakan seperti memangkas, menggali, menyirami tanaman, membungkuk, dan yang lainnya sehingga membuatnya menjadi latihan yang cukup bagus dilakukan sehari-hari. 2. Manfaat menanam tanaman bagi kesehatan. Menanam tanaman bermanfaat untuk membersihkan udara di lingkungan sekitar kita. Tanaman menyerap gas dan komponen berbahaya di udara lalu mengeluarkan oksigen, sehingga membantu kita untuk bernapas. Selain itu, Menanam tanaman juga membuat rumah menjadi lebih sejuk. Semakin banyak tumbuhan yang kita tanam di sekitar rumah, maka semakin banyak oksigen yang dihasilkan sehingga semakin sejuk udara di sek